Saturday, January 28, 2012

Bandung dan Macet

piazakiyah.blogspot.com


Bandung dan macet sepertinya sudah menjadi kawan akrab sebagian besar warga Bandung di akhir minggu atau hari libur lainnya. Macet ini lebih banyak disebabkan banyaknya jumlah kendaraan yang melintas dibanding ruas jalan yang ada. Banyak pendapat menyatakan bahwa ini karena banyaknya kendaraan dari
luar kota Bandung yang masuk kota Bandung pada saat hari libur. Yang terbanyak tentu saja kendaraan yang berasal dari Jakarta.

Kemacetan ini biasanya mulai nampak pada hari Jumat sore dan biasanya juga berakhir pada hari Minggu malam. Ruas jalan utama wisata seperti jalan Riau, jalan Cihampelas, jalan Cipaganti, jalan Setiabudhi, Lembang, Dago, Pasteur, Sukajadi, Asia Afrika, Merdeka, Otista, Surapati, dan jalan Braga, sudah bisa dipastikan akan padat merayap selain tentu saja jalan Kopo yang hari biasa sudah terkenal dengan kemacetannya plus GASIBU.

Bagi beberapa orang, macetnya kota Bandung ini membuat mereka tidak terlalu senang karena menghambat aktifitas yang harusnya bisa selesai lebih cepat. Namun tentu saja ada juga beberapa pihak yang justru mampu melihat persoalan ini sebagai peluang.

Macet, bagi saya adalah sebuah resiko sebuah kota yang memang tidak dipersiapkan untuk menampung aktifitas warganya. Contoh utama : Jakarta. Pertumbuhan ekonomi hanya ingin dinikmati dari sisi pendapatannya saja tanpa pengembangan infrastruktur yang memadai.

Bandung macet tidak membuat heran warganya karena memang sudah umum terjadi dikota-kota besar lainnya di Indonesia. Tengok saja kota besar Indonesia lain seperti Surabaya, Semarang, Medan, dan Jogja yang juga punya masalah dengan kemacetan karena imbas dari pertumbuhan ekonominya.

Solusi mengatasi macet ini tentu saja tidak mudah karena ini melibatkan begitu banyak pihak termasuk masyarakat Bandung sendiri. Pengaturan arus lalu lintas, penambahan ruas jalan, penyediaan moda transportasi massal, dan kesadaran berlalu lintas masyarakat adalah sebagian hal yang harus terus menerus dilakukan oleh berbagai pihak terkait agar Bandung tetap nyaman dikunjungi dan selalu jadi tujuan wisata nasional ataupun internasional.

Yah, semoga saja pemerintah kota Bandung mampu memberikan solusi yang terbaik bagi masalah macet ini. Semoga...





Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...